Pages

28 December 2012

Habibie Ainun

Sejak kabar kalau ada buku bagus berjudul Habibie Ainun, langsung excited pengen baca. Sampai sekarang udah dibikin film layar lebar berjudul sama based on novel nya. makin excited dan pengen nonton. Sayangnya lagi-lagi belum sempet ke bioskop. 
Akhirnya browsing sana sini, liat dulu trailernya dan cari info-info tentang film ini. dari sekian banyak informasi yang aku dapet, kebanyakan bilang kalau film ini termasuk salah satu film Indonesia yang wajib ditonton. Ceritanya tentang kehidupan salah satu mantan presiden Indonesia, Pak Habibie yang terkenal kecerdasannya sampai keluar negeri karena bisa bikin pesawat terbang (dari kecil, selalu kagum sama hal ini, kepikiran "WOW banget ada orang yang bisa bikin pesawat terbang"). Film nya nggak cuma bercerita tentang kehidupan cinta Pak Habibie dan Bu Ainun (yang banyak disebut-sebut mengharukan dan romantis banget ngelihat kesetiaan dan kecintaan Bapak dan Ibu ini, dari masa-masa awal menikah dan hidup sederhana, mempertahankan kesetiaan, sampai ketika Bu Ainun meninggal dunia), tapi juga saat-saat pak Habibie menjabat sebagai presiden atau ketika berjuang memenuhi janjinya untuk bisa membuat pesawat yang akan jadi kebanggaan Bu Ainun dan negara Indonesia. 


Habibie Ainun Trailer

Makin penasaran ^^....

0 comments:

Post a Comment